Yuk, Desain Rumah Impian Anda dengan Tren Desain 2022!

Yuk, Desain Rumah Impian Anda dengan Tren Desain 2022! | Foto artikel Arsitag

Ruang keluarga karya Sontani Partners, via arsitag.com

 

Tidak terasa tahun 2021 akan berakhir beberapa hari lagi. Sudah taukah Anda tentang tren desain rumah di tahun 2022 seperti apa? Yuk simak, ada beberapa prediksi tren desain rumah yang dapat dicoba untuk mempercantik rumah Anda! Prediksi tren desain ini bersumber dari Seminar Indonesia Women’s Forum 2021: Home Living Trend 2022 oleh Erina Wiyono, S.Sn, M.Ds.

Berikut ini poin-poin prediksi tren desain rumah di tahun 2022 yang patut Anda coba. Tren desain di tahun 2022 ini lebih menjawab tantangan di masa pandemi, karena prediksi aktivitas banyak dilakukan di dalam rumah.

 

Warna Beige pada Dinding
Dinding ruang keluarga warna beige, karya Makai Design Company, via arsitag.com

Dinding ruang keluarga warna beige, karya Makai Design Company, via arsitag.com
Warna beige merupakan warna netral. Dengan menggunakan warna ini, suasana rumah akan memberikan ketenangan, kenyamanan, dan rasa rileks bagi Anda. Tidak hanya itu, warna beige juga mudah dipadukan dengan berbagai furnitur.

 

Furnitur Bulat (Tanpa Sudut)
Furnitur tidak bersudut, ruang keluarga karya Vinoti Living, via arsitag.com

Furnitur tidak bersudut, ruang keluarga karya Vinoti Living, via arsitag.com
Furnitur tanpa sudut telah menjadi tren di tahun 2021 ini, dan diprediksi akan tetap ngetren juga di tahun depan. Bentuk furnitur bulat (tanpa sudut) ini dapat memberikan kesan elegan dalam rumah Anda.

Bernuansa Alam
Ruang keluarga bernuansa alam, karya Makai Design Company, via arsitag.com

Ruang keluarga bernuansa alam, karya Makai Design Company, via arsitag.com
Desain interior di tahun 2022 akan banyak terinspirasi dari alam dengan menggunakan bahan-bahan bersifat alami. Bahan bersifat alami ini dapat memberikan suasana yang nyaman, tenang, dan homie dalam ruangan sehingga Anda menjadi lebih betah untuk tinggal dalam rumah. Akan tetapi, ketika Anda hendak menerapkan bahan-bahan bersifat alami, disarankan tidak mengekspos bahan tersebut berlebihan. Karena dapat memberikan kesan sesak dan sempit dalam ruangan Anda.

 

Desain Area Kerja di Rumah
Home office karya Sontani Partners, via arsitag.com

Home office karya Sontani Partners, via arsitag.com
Oleh karena pandemi, masyarakat mulai terbiasa bekerja dari rumah. Maka dari itu, tren yang masih bertahan di tahun 2022 adalah desain area kerja di dalam rumah. Desain area kerja tidak perlu luas, akan tetapi perlu disiapkan furnitur yang ergonomis dan memiliki sirkulasi udara serta cahaya yang baik, agar dapat menambah produktivitas kerja Anda.

 

Elemen Dekoratif
Elemen dekoratif Tg Residence, karya Samitrayasa Design, via arsitag.com

Elemen dekoratif Tg Residence, karya Samitrayasa Design, via arsitag.com
Adanya elemen dekoratif atau aksesoris akan menjadikan ruangan tidak terkesan hampa. Aksesoris perlu ditata secara rutin dengan jumlah yang tidak berlebihan agar Anda tidak bosan.

 

Menerapkan Bukaan Jendela yang Cukup
Living Room karya Sontani Partners, via arsitag.com

Living Room karya Sontani Partners, via arsitag.com
Rumah yang sehat adalah rumah yang memiliki sirkulasi udara yang baik dan cahaya matahari dapat masuk ke ruangan. Jika rumah Anda memiliki bukaan yang besar, siasati dengan menanam pohon yang cukup besar di depan rumah. Sehingga, intensitas cahaya yang masuk ruangan dapat berkurang. Tidak hanya itu, jika cahaya tepat, bayangan pohon dapat mempercantik ruangan Anda. Di samping itu, apabila Anda berencana membangun rumah, desainlah rumah yang memiliki bukaan besar dengan arah yang tepat, menerapkan ventilasi silang sehingga udara dapat mengalir, plafon yang tinggi, dan usahakan untuk menghadirkan teras di rumah Anda.

Tanaman Indoor
Tanaman indoor di beberapa sudut dapur dan ruang makan, karya HelloEmbryo, via arsitag.com

Tanaman indoor di beberapa sudut dapur dan ruang makan, karya HelloEmbryo, via arsitag.com
Tanaman indoor dapat menjadi dekorasi menarik serta mempercantik rumah Anda, sekaligus juga dapat memberikan efek rileks bagi Anda. Selain itu, dengan adanya tanaman indoor dapat menjadi hobi baru bagi Anda, yaitu merawat tanaman sehingga Anda tidak bosan di dalam rumah.